Minggu, 02 Desember 2012

Fortuner SUV Terbaik

Fortuner SUV Terbaik "The World Is Mine" adalah sebuah konsep cerdas dari Grand New Fortuner VNTurbo ditunjang mesin paling bandel dengan teknologi mutakhir yang telah mengaplikasikan perangkat mesin VNTurbo terbukti membuat performa mobil lebih dahsyat dan kini Fortuner telah menjadi SUV Terbaik sekaligus pioner dalam dunia otomotif khususnya mobil SUV (sport utility vehicle) yang menggunakan mesin diesel.

Mobil bongsor dengan tekhnologi Variable noozle + Intercooler yang telah resmi diperkenalkan kepada publik sejak bulan Agustus 2012 lalu itu memang nampaknya disebut-sebut akan menjadi primadona baru pangsa pasar mobil di Indonesia mengingat makin banyaknya para pecinta mobil di Indonesia yang makin tertarik untuk memiliki mobil berjenis SUV. Disinilah PT. TOYOTA Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) ingin membuktikan komitmenya untuk menjadi yang terdepan khususnya dibidang otomotif roda empat dengan menciptakan Mobil "Fortuner SUV Terbaik" yang memiliki performa tinggi khususnya dari segi power dan efisiensi.

Performa yang tinggi dari Grand New Fortuner VNTurbo ini memang sangatlah pantas untuk mobil dikelas Sport Utility Vehicle karna Fortuner SUV Terbaik ini hadir dengan desain yang lebih lux dan elegan. Ini bisa kita lihat pada bodynya yang tampil kian gagah dan desain interiornya yang khusus dirancang untuk kenyamanan berkendara.


Langsung saja, kali ini saya akan jelaskan seputar varian dan spesifikasi standar Grand new Fortuner. Fortuner SUV Terbaik VNTurbo memiliki enam varian warna yaitu putih, Black Mica, Dark Grey Mica Metalic, Dark Steel Mica, Silky Gold Mica Metallic, Silver Metallic dan empat tipe yaitu VN Turbo 2.5 G M/T, VN Turbo 2.5 G A/T, VN Turbo 2.5 G M/T TRD, VN Turbo 2.5 G A/T TRD.
Apa saja spesifikasi mobil terbaik SUV (Toyota fortuner) ini? berikut adalah daftar spesifikasi Fortuner SUV yang saya buat secara ringkas, apabila sobat ingin mengetahui spesifikasi Fortuner  secara lebih detail, silahkan klik http://www.toyota.astra.co.id/product/?page=product&model=Fortuner

Seri Mesin : Serial 2 KD-FTV VN Turbo Intercooler
Isi Silinder (cc) : 2494
Diameter x Langkah (mm) : 92 x 93.8
Daya Maksimum (Ps/rpm) : 144 / 3,400
Torsi Maksimum (Kgm/rpm) : 35 / 1,600-2,800
Sistem Pemasukan Bahan Bakar : Common Rail Type
Bahan Bakar : Diesel
Kapasitas Tangki (liter) : 65
Sistem Penggerak Roda : RWD (Untuk jenis varian AT), 4x2 FR (Untuk varian non AT)
Transmisi : 4 Speed A/T Shift gate type, 5 M/T (Untuk varian non AT)
Suspensi Depan : Double Wishbone with stabilizer (Untuk jenis varian AT), Double Wishbone with Coil Spring & stabilizer (non AT)
Suspensi Belakang : 4 Link w/ Lateral Rod (AT), 4 Link w/ Lateral Rod and Coil Spring
Rem Depan : Disc
Rem Belakang : Leading- Trailling Drum
Steering Gear : Rack & Pinion
Ukuran Ban : 265 / 65 R17
Dimensi : Panjang x lebar x tinggi : 4705 x 1840 x 1850
Berat Kosong : 1790-1830 (AT), 1840

Varian Grand new Fortuner SUV

Buang jauh prasangka mobil dengan mesin diesel itu kurang bertenaga. Mesin diesel pada Fortuner terbaru kini sudah bisa dibuat jauh lebih bertenaga berkat diaplikasikanya Variable noozle + Intercooler dan telah terbukti mampu menghasilkan daya maksimum 144 ps/3,400 rpm, yang berarti mengalami peningkatan dari mesin Fortuner SUV lawas yang hanya sanggup mencapai daya maksimum 102 ps/3,600 rpm saja. Begitu pula untuk torsi maksimum juga mengalami peningkatan sebesar 35 kgm/1,600-2,800 rpm dari 26.5 kgm/1,600-2,400 rpm. Karnanya tak berlebihan rasanya jika new Fortuner VNT 2012 ini cocok menyandang gelar "SUV Terbaik".

Fortuner SUV Terbaik sang penjelajah tangguh

Kini kita sampai pada bahasan yang mengulas bukti ketangguhan Fortuner SUV mesin VNTurbo saat ajang Ekspedisi Fastron Euroasia yang di selenggarakan oleh Pertamina. Di mana di saat itu mobil Grand new Fortuner VNTurbo di pakai untuk menempuh Perjalanan Jakarta – Rome menjelajah puluhan Negara dalam dua benua yaitu Asia dan Eropa yang memakan waktu selama 126 hari. Hal ini membuktikan bahwa Toyota Fortuner penjelajah tangguh lintas dunia.

Ketangguhan Fortuner Saat Menghadapi medan dan cuaca yang ekstrim di China

November 2011, suhu dichina sangat dingin bahkan menurut pengakuan salah satu anggota tim, suhu sempat mencapai 1 derajat Celcius. Dalam kondisi seperti itu, Fortuner tetap tangguh mengantarkan seluruh anggota tim ekspedisi menapaki jalan menuju tujuan akhir. Sistem penggerak 4x4 menjadi perangkat penting untuk menuntaskan perjalanan. Kombinasi suspensi depan double wishbone with stabilizer dan suspensi belakang 4 Link dengan Lateral Rod bekerja sempurna. Berikut adalah foto-foto saat Fortuner menaklukan medan salju di China:

Gambar Fortuner saat menaklukan tantangan cuaca ekstrim di china
Gambar Fortuner VNTurbo 2012

Rasanya cukup sekian dulu info otomotif terbaru kali ini yang mengulas seputar Fortuner SUV Terbaik, mudah-mudahan artikel dari blog Ubay Faqod yang sederhana ini bisa bermanfaat untuk sobat semua, salam sukses...

2 komentar: